Jl. KH Hasyim Ashari No.58, Tangerang, Banten
PHONE :

082123457297

WHATSAPP :

6282123457297

6 Rekomendasi Restoran Sushi yang Lezat di Jakarta, Harus Coba

Restoran Sushi di Jakarta

Restoran Sushi di Jakarta – Jakarta memang surganya tempat untuk memanjakan lidah para pecinta kuliner, termasuk sipencinta sushi. Ada banyak pilihan restoran sushi yang menawarkan cita rasa autentik dan tentunya menggugah selera. Anda bisa dengan mudahnya menemukan restoran favorit di kota ini. Dari yang klasik hingga yang inovatif, berikut ini adalah beberapa rekomendasi restoran sushi yang wajib Anda coba di Jakarta. Yuk kita eksplorasi satu-satu kelezatan sushi yang tersembunyi di sudut-sudut ibu kota!

Sushi Hiro

Rekomendasi restoran sushi yang pertama ada Sushi Hiro. Untuk And para pecinta sushi harus mencoba beragam hidangan sushi di tempat ini. Restoran ini juga menawarkan pengalaman makan sushi yang berbeda dari biasanya, dengan tampilan hidangan yang sangat menarik. Sushi di sini disajikan di atas miniatur tangga kayu yang unik dan elegan, pastinya menciptakan presentasi yang memanjakan mata.

Menu yang tersedia di Sushi Hiro sangatlah beragam, mulai dari Hiro Deluxe Sushi hingga Salmon Mentai Roll yang memiliki rasa unik. Selain itu, ada juga pilihan seperti Abura Hotate Beef Foie Grass, Aburi Salmon Spicy, Smoked Duck Mentai, dan Mix Carpaccio. Desain dari restoran ini sangat cantik dan estetik sehingga membuat pengalaman makan di Sushi Hiro serasa seperti berada di Jepang.

Lokasi: Ada beberapa restoran Sushi Hiro di Jakarta, salah satunya di Jalan. Suryo No. 24, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Sushi Masa

Rekomendasi yang kedua ada Sushi Masa. Ini menjadi salah satu restoran sushi terfavorit di Jakarta., Restoran ini juga menawarkan pengalaman makan sushi yang unik. Dengan lokasinya yang dekat dengan pelabuhan, Sushi Masa menyajikan sushi dengan ikan yang sangat segar, memberikan rasa yang lezat dan menggugah selera. Di sini, Anda bisa memesan berbagai jenis sushi sesuai keinginan, dan setiap gigitan akan membuat Anda ingin menambah lagi dan lagi.

Salah satu menu andalan pengunjung di Sushi Masa adalah salmon sashimi, yang terkenal dengan potongan tebalnya. Menu ini wajib dicoba bagi siapa saja yang berkunjung. Selain itu, ada juga Salmon Aburi Sushi Mentai, yang menjadi menu andalan dan favorit banyak pengunjung. Dengan kelezatan dan kesegaran yang ditawarkan, makan di Sushi Masa serasa membawa Anda langsung ke Jepang.

Lokasi: Grey Building Lt.3, Jl. Tuna Raya No.5, RT.20/RW.17, Penjaringan, Kec. Penjaringan, Jakarta Utara.

Kohai Sushi Bar

Restoran sushi selanjutnya ini mirip dengan Omakase namun dengan budget yang lebih ramah di kantong. Kohai Sushi Bar menjadi salah satu restoran sushi favorit di Jakarta. Jika Anda bandingkan dengan Omakase lainnya, harganya lebih terjangkau namun rasa dan kualitasnya terjaga dan tak diragukan.

Anda bisa menikmati 9 hidangan sushi, 1 hidangan pembuka, 1 sup, 1 tempura, dan 1 hidangan penutup hanya dengan Rp400.000 saja. Selain itu, restoran ini juga menyediakan menu a la carte bagi yang pengunjung ingin mencobanya. Beberapa menu favorit lainnya  yang wajib Anda coba adalah Engawa, Chicken Karaage Roll, dan Kani Tobico Volcano. Dengan banyaknya pilihan menu yang namun harga yang tetap bersahabat, tak heran jika restoran ini menjadi favorit untuk para pecinta sushi di Jakarta.

Lokasi: Jl. RS. Fatmawati Raya No.45.

Sushi Tei

Rekomendasi sushi enak selanjutnya di Jakarta yang tidak boleh Anda lewatkan adalah Sushi Tei. Restoran ini tersebar di banyak mall-mall besar di Jakarta. Hidangan di sini tidak hanya menggugah selera tetapi juga penyajiannya yang menarik. Suasana di setiap cabang Sushi Tei juga sangat nyaman, menjadikannya tempat yang pas untuk menikmati waktu bersama teman atau keluarga.

Sushi Tei menawarkan beragam menu sushi yang menggugah selera. Beberapa yang wajib pengunjung coba antara lain abura salmon, dragon roll, tuna salad crispy mentai, dan wagyu aburi sushi. Selain itu, ada juga menu spesial lainnya seperti salmon kazan sushi, aburi salmon carpaccio, dan unagi roll. Dengan pilihan menu yang banyak dan rasa yang tak pernah mengecewakan, tidak heran jika Sushi Tei menjadi favorit banyak orang di Jakarta.

Lokasi: Kemang Village, Lantai Ground, Avenue of The Stars, Jl. Pangeran Antasari, Kemang, Jakarta Selatan.

 Kintaro Sushi

Jika Anda sedang jalan-jalan di PIK dan ingin makan sushi, Kintaro Sushi adalah tempat yang wajib Anda kunjungi. Restoran ini dikenal sebagai salah satu yang terbaik di Jakarta, dengan interior yang elegan dan nuansa Jepang yang kental. Suasananya yang cozy membuatnya sempurna untuk makan siang atau makan malam bersama teman-teman.

Kintaro Sushi menawarkan rasa yang tidak perlu diragukan lagi. Salah satu menu favorit di sini adalah Beef Unagi Sushi, yang porsinya cukup besar dan mengenyangkan. Selain sushi, Kintaro Sushi juga menawarkan berbagai hidangan Jepang lainnya, seperti menu katsu.

Bagi Anda yang ingin mencoba sesuatu yang berbeda. Dengan pilihan menu yang beragam dan rasa yang lezat, Kintaro Sushi menjadi pilihan yang tepat untuk menikmati makanan Jepang di PIK.

Lokasi: Rukan Beach View Blok A-18, Golf Island, PIK, RT.6/RW.2, Kamal.

Sushi Tengoku

Rekomendasi restoran sushi yang terakhir ada Tengoku Sushi. Restoran ini sudah ada sejak tahun 1990-an dan menjadi salah satu tempat makan sushi legendaris di Jakarta. Terletak di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan, restoran ini tidak hanya terkenal karena sejarahnya yang panjang, tetapi juga karena pelayanannya yang sangat ramah. Meski ukurannya tidak terlalu besar, Tengoku Sushi berhasil menghadirkan suasana restoran tradisional Jepang yang unik dan autentik.

Menu di Tengoku Sushi dipilih dengan teliti, menggunakan daging ikan dan bahan-bahan lainnya yang berkualitas tinggi. Nigiri dan Sushi Maki di sini terkenal dengan ukurannya yang besar, membuat siapa pun merasa puas setelah mencobanya.

Beberapa menu yang wajib Anda coba adalah Sweeties Salmon Roll, Volcano Maki Roll, dan Nigirizushi Jyo. Dengan kombinasi rasa yang lezat dan suasana yang nyaman, Tengoku Sushi menjadi pilihan yang tepat untuk menikmati hidangan sushi di Jakarta.

Alamat: Jl. Radio Dalam Raya No. F11 – 11A, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Itulah rekomendasi beberapa restoran sushi di Jakarta yang patut Anda coba.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top
Call Now Button